Jumat, 17 Februari 2017

Barca Sukses Datangkan Talenta Muda Kolombia



Barca Sukses Datangkan Talenta Muda Kolombia - Barcelona kini sudah mencapai kesepakatan dengan skuat Palmeiras terkait dengan proses transfer pemain bek Yerry Mina, seperti yang dilansir oleh Marca pada hari Kamis (16/2/2017). (sabung ayam online)

Pihak skuat Blaugrana pun sudah melakukan negosiasi pra-kontrak dengan pemain yang bersangkutan. Pihak Palmeiras yang saat itu diwakili oleh Presiden klub, Mauricio Galiotte beserta Direktur Olahraga, Alexandre Mattos sudah mempersilakan Mina untuk pindah ke negara Spanyol.

Untuk bisa memboyong Mina, Barcelona pun ditengarai sudah mengeluarkan dana transfer hingga senilai 9 juta euro atau senilai dengan Rp 128 miliar. Pemain yang berkebangsaan Kolombia tersebut diikat oleh Barcelona dengan masa kontrak hingga selama lima tahun kedepan.

Sementara itu, menurut kabar dari Mundo Deportivo, Los Azulgranas pun sudah sepakat untuk membiarkan Mina turut memperkuat skuat Palmeiras hingga ajang Liga Brazil musim ini akan berakhir. Itu artinya, bek yang berusia 22 tahun tersebut pun baru akan bergabung dengan skuat Barcelona pada bursa transfer di musim dingin tahun 2018 yang akan datang.

Perekrutan Yerry Mina pun dinilai sebagai bagian dari investasi bagi skuat Barcelona untuk meregenerasi barisan lini pertahanan mereka. Sebelumnya, El Barca pun sudah mendatangkan sosok Samuel Umititi dari Olympique Lyon di bursa transfer musim panas 2016 lalu.

Hal ini juga untuk mengantisipasi absennya Aleix Vidal yang akan abses hingga lima bulan kedepan. Yerry Mina pun dianggap cocok untuk mengisi kekosongan posisi Vidal. Namun ia pun harus bisa menyesuaikan diri dengan cepat begitu menginjakkan kakinya di kubu Camp Nou dan juga agar bisa menyesuaikan diri dengan strategi yang dicangkan oleh sang pelatih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar